Previous
Next
  • Home
  • »
  • Hobi
  • » Melihat Foto Selfie Teman Bikin Tidak Percaya Diri

Hobi

Melihat Foto Selfie Teman Bikin Tidak Percaya Diri

 

Hobi sefie bisa menjadi mainstream setiap orang, terutama wanita akan khawatir dengan kondisi tubuhnya.

Penelitian terbaru mengungkapkan hal inii bahwa foto-foto di Facebook, Instagram, Path, dan Twitter akan mempengaruhi tingkat kepercayaan diri wanita. Apalagi jika wanita rajin melihat foto selfie teman-teman mereka di media sosial, maka ia juga akan sering merendahkan dirinya.

Foto selfie orang lain terutama yang kenal dekat akan memperparah krisis pe-de lebih besar dibanding selfie selebritis. Studi ini baru pertama kali dilakukan yang membuktikan adanya hubungan dengan durasi pemakaian media sosial dan imej tubuh yang negatif.

Media memang diketahui sejak lama mempengaruhi cara pandang seseorang terhadap penampilan dirinya. Studi yang dilakukan di University of Strathclyde, Ohio University dan University of Lowa melakukan penelitian tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar wanita muda menggunakan media sosial untuk mem-posting foto selfie mereka. Frekuensinya bila lebih besar ketimbang pria.

Sebanyak 881 responden yang terdiri dari mahasiswa di Amerika Serikat diteliti pada studi ini. Mereka diberikan pertanyaan terkait penggunaan media sosial, pola makan dan olahraga dan penilaian terhadap diri sendiri. Kebiasaan mereka di media sosial tidak terlalu mempengaruhi pola makan namun cenderung berpikir ke bentuk tubuh.

Jika seorang wanita menggunakan media sosial semakin lama, mereka akan semakin membandingkan tubuh mereka dengan tubuh orang lain, dan cenderung memandang negatif terhadap penampilannya.

Tentu saja, penggunaan media sosial yang terlalu lama akan mengubah pola pikir seseorang terhadap bentuk tubuhny bahkan bisa lebih berbahaya. Untuk itu, penggunaan media sosial lebih bijak akan membantu seseorang tidak memandang rendah dirinya. Jelasnya, manfaatkan waktu luang untuk berolahraga dan justru lebih bermanfaat membentuk tubuh indah dan sehat.

 

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (1)
20 Aug 2014 09:01
herry dwi hananto
Ternyata bisa mempengaruhi psikologis ya terutama kepercayaan diri dari seorang wanita, baru tahu sekarang tentang rahasia wanita yang satu ini. Terimakasih carapedia telah berbagi info menariknya.nnDari :nHerry Dwi Hananton<a href="http://youtu.be/blyfmcXulRY">Pecinta lukisan</a>