Previous
Next
  • Home
  • »
  • Entertainment
  • » Jolie-Pitt Bercerai, Ada Pelajaran Berharga yang Bisa Dipetik

Entertainment

Jolie-Pitt Bercerai, Ada Pelajaran Berharga yang Bisa Dipetik

 

Dunia dikejutkan dengan keputusan pasangan impian, Angelina Jolie dan Brad Pitt untuk bercerai. Mereka selama ini dikenal sebagai pasangan yang inspiratif, populer dan selalu kompak dengan enam anak mereka. Rupanya, selain pasangan tersebut muncul juga berita perceraian Ben Affleck dan Jennifer Garner, Gwyneth Paltrow dan Chris Martin.

Pelajaran apa yang bisa dipetik dari kabar perceraian mereka?

Kesetiaan adalah landasan penting pernikahan

Perceraian sering diakibatkan karena munculnya pihak ketiga yang memicu perselingkuhan. Ben Affleck yang berselingkuh dengan pengasuh anaknya. Kemudian Brad Pitt yang berselingkuh dengan Marion Cotillard, lawan mainnya di film Allied. Kesetiaan menjadi hal penting dalam hubungan rumah tangga. Jika salah satu pasangan tidak setia maka hubungan bisa bubar begitu saja.

Anak adalah Prioritas

Banyak kalangan selebritis yang meskipun bercerai tetap bertanggung jawab terhadap kebahagiaan anak-anak mereka. Jennifer Garner, Miranda Kerr dan Gwyneth Paltrow tetap berlapang dada untuk membiarkan anak-anak mereka bertemu dengan ayahnya. Bahkan mereka juga menghabiskan liburan bersama dengan mantan suami.

Tidak Memaksakan Bertahan

Bercerai adalah jalan terakhir pasangan menikah untuk berpisah, meskipun salah satu pihak masih mencintai. Ada masa dimana Anda perlu menyerah dengan biduk rumah tangga apabila sudah tidak bisa diselamatkan. Vanessa Paradis yang bercerai dengan Johnny Depp pun mengatakannya demikian. Ujarnya dari Harper’s Bazar, “Cinta memang kuat namun rentan. Kita tidak bisa memastikan saat cinta berjalan tidak baik maka jangan memaksakan”.

Berusaha untuk Move On

Perceraian sama halnya dengan putus cinta dimana dunia serasa akan runtuh. Hal ini dapat dilihat dari para selebritis yang tetap kuta menghadapi perpisahan meskipun mereka merasakan perasaan pahit dan sedih namun mereka harus tetap bertahan dan move on.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.