Wisata
Inilah 3 Air Terjun Indah Tersembunyi di Indonesia
Salah satu fenomena alam yang unik adalah air terjun. Air terjun ini tercipta dari aliran deras yang mengalir di sepanjang jalur sungai di daerha ketinggian kemudian terjun bebas di bagian bawah sungai. Aliran yang terus mengalir dan tak ada habisnya membuat penikmatnya betah untuk memandang.
Keindahan air terjun ini bisa Anda nikmati di Indonesia yang memang banyak terdapat hutan hujan. Ada banyak sekali air terjun di Indonesia yang memiliki keunikannya masing-masing. Namun, 3 diantaranya adalah air terjun yang masih terpencil dan belum banyak dijaman manusia. Pemandangan sekitarnyapun sangat menakjubkan.
Air Terjun Wafsarak – Biak, Papua Barat
Air terjun di Biak ini masih belum terekspos oleh media sehingga suasana di sana sangat sepi dengan airnya yang jernih. Air terjun Wafsarak memiliki tinggi hanya 9 meter yang di bawahnya akan menampung air bening biru kehijauan.
Menikmati suasana air terjun Wafsarak, selain Anda dapat berenang di dalam keseragan airnya juga menjadi ajang tantangan untuk mendaki tebing di pinggiran air terjun kemudia melompat ke kolamnya.
Untuk mengakses air terjun Wafsarak sangat mudah, karena hanya berjarak 200 meter dari tepi jalan. Paduan batu kali berwarna krem kerang, pepohonan hijau disekitar dan gemuruh air terjun akan menambah suasana alam yang luar biasa.
Air Terjun Moramo – Sulawesi Tenggara
Air terjun cantik ini dihiasi dengan banyaknya undakan. Ada sekitar 7 undakan besar dan 60 undakan kecil yang menciptakan air terjun dengan berbagai lapisan aliran. Banyak orang percaya bahwa para bidadari menjadikan air terjun Moramo sebagai tempat pemandian mereka.
Air Terjun Moramo dapat Anda temukan di kawasan Suaka Alam Tanjung Peropa yang menjadi hutan lindung bagi habitat aneka satwa cantik dan langka. Berwisata kesini sekaligus akan merasakan bagaimana menyau dengan alam. Layaknya surga, selain suara derasnya aliran sungai juga menikmati kesejukan air dengan okrkestra suara alam.
Di setiap undakan air terjun tercipta berbagai kolam air yang tidak begitu dalam. Anda dapat berenang di sana, dan tidak perlu khawatir tergelincir, karena undakan tercipta dari batu kapur sehingga tidak licin saat dipijak.
Air Terjun Dua Warna – Sibolangit, Sumatera Utara
Air terjun ini cukup tersembunyi, karena Anda harus berjalan kaki sekitar 3 jam untuk mencapai kawasan ini. Melintasi hutan dengan medan yang berat justru akan dibayar dengan indahnya dua warna putih dan biru dari air terjun itu sendiri.
Terkenal dengan nama Telaga Bitu Sibolangit yang memiliki dua aliran air dengan warna biru dan putih. Air terjun warna biru akan jatuh di kolam besar suhunya juga lebih dingin. Sedangkan air terjun warna putih berada lebih rendah dari warna biru dan jatuh di kolam kecil. Kedua warna ini akan tergradasi di danau tempat muara kedua air terjun tersebut.
Video
vtDV3_EqXOM
Pencarian Terbaru
Pantai terpencil blm dijama orng bnyk. Wisata indah sulawesi selatan. Http://carapedia.com/inilah_air_terjun_indah_tersembunyi_indonesia_info5827.html. Wisata alam sumatera utara yang tersembunyi. Dp bbm gambar pemandangan terkenal.