- Home »
- Tutorial / Panduan » 12 Detik, Cara Menuju Percaya Diri
Tutorial / Panduan
12 Detik, Cara Menuju Percaya Diri
Meningkatkan percaya diri tidak butuh waktu lama kok, dalam hitungan detik Anda bisa mendapatkan keberanian menampilkan diri Anda. Bagaimana caranya? Simak berikut ini…
1 detik, duduk tegap
Menurut sebuah penelitian postur tubuh ideal akan meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Biasakan duduk tegap agar Anda memiliki postur tubuh ideal tidak membungkuk.
2 detik, wangi parfum
Sebuah studi melakukan survei terhadap wanita dinamis dan menunjukkan hasil wanita saat berbisnis, bersosialisasi, bersama pasangan akan menyemprotkan parfum favorit mereka untuk meningkatkan percaya diri.
3 detik, Knock Wood
Menurut mitos, knock on the wood bisa menghilangkan perasaan cemas, takut gagal dan membawa keberuntungan bagi yang melakukannya. Meskipun belum terbukti secara nyata namun banyak orang mengetukkan jarinya ke kayu sebelum tampil di depan publik.
5 detik, mengangguk
Dengarkan saat orang lain berbicara dan anggukkan kepala ketika Anda setuju dengan perkataan orang tersebut dan sejalan dengan apa yang Anda pikirkan.
10 detik, flirting
Tak ada salahnya kok Anda bersikap genit menampakkan senyum manis, tertawa, kontak mata dan kontak fisik ketika melakukan negoisasi dengan seseorang. Biasanya dengan melakukan ini apa yang Anda inginkan akan Anda peroleh.
12 detik, pompa diri
Dalam waktu singkat Anda bisa memompa energi Anda agar lebih bersemangat. Semangat sangat mempengaruhi kepercayaan diri. Mulailah dengan melakukan ritual khusus seperti bertepuk tangan, goyangkan tubuh, mendengarkan musik upbeat, dan bernafas cepat untuk mengembalikan diri Anda.
Nah, mudah kan jika ingin lebih percaya diri. Anda tidak perlu belajar teori percaya diri berhari-hari jika dengan menggali potensi diri dalam wkatu singkat pun bisa dilakukan.