Previous
Next

Wisata

Tips Untuk Pergi ke Luar Negeri

 

Bepergian ke luar negeri memerlukan persiapan yang lebih banyak ketimbang anda pergi ke luar kota. Banyak hal yang harus dipersiapkan mulai dari dokumen-dokumen, obat-obatan dan berbagai perlengkapan lain yang akan mempengaruhi kebutuhan anda nantinya. Bagi anda yang pertama kali akan berkunjung ke negeri tetangga, sebaiknya simak beberapa tips yang ada di bawah ini agar anda tidak kecele dan terhambat hanya karena lupa membawa sesuatu.

 

  • Periksa kelengkapan dokumen

Seperti yang sudah anda ketahui, salah satu dokumen yang penting dan selalu dibutuhkan saat berkunjung ke luar negeri adalah paspor. Jadi jauh-jauh hari sebelum keberangkatan anda, pastikan anda sudah membuat dan menyiapkan paspor. Untuk anda yang belum memiliki, paspor bisa diurus dengan cara cepat melalui jasa pembuat paspor. Carilah informasi seputar pembuatan paspor melalui internet atau menanyakan pada teman, saudara atau kenalan yang pernah membuat paspor.

 

Selain paspor, dokumen yang perlu anda siapkan adalah visa yang juga diperlukan saat anda berkunjung ke beberapa negara. Untuk membuat Visa bisa anda lakukan di kedutaan besar atau bisa juga di perwakilan resmi negara tujuan anda. Beberapa hal yang biasanya diperlukan untuk pembuatan Visa antara lain bukti tiket dan alamat tujuan. Dan yang terpenting adalah jangan sampai lupa membawa paspor dan Visa anda.

 

  • Siapkan Budget

Sebelum anda memutuskan untuk pergi ke luar negeri baik itu untuk berlibur ataupun urusan bisnis, pastikan anda mempunyai budget yang cukup dan tidak kurang. Misalnya anda ingin berlibur ke luar negeri, pastikan anda sudah tahu jenis liburan yang akan lakukan. Tipe liburan ada 2 macam, yaitu tipe backpacker dan yang kedua adalah ekslusif. Jika anda berkunjung ke sebuah negara dengan backpacking, maka anda hanya perlu mempersiapkan budget yang cukup untuk pengeluaran wajib seperti menyewa kamar hotel, makan, transportasi, tiket masuk ke objek wisata, dll. Sedangkan jika anda bepergian ke luar negeri untuk shopping atau liburan mewah, maka urusan budget silakan anda tentukan sendiri. Anda bisa mencatat barang atau jasa yang akan anda beli di Negara tujuan anda. Jangan lupa untuk mempersiapkan uang cash karena ini akan anda perlukan jika sedang berada berlibur ke luar negeri.

 

  • Periksa bawaan anda sebelum take off

Sebelum pergi ke bandara coba periksa lagi tas anda. Apakah semua sudah lengkap terbawa atau masih ada barang yang tertinggal. Misalnya pakaian, peralatan makeup, peralatan elektronik, ponsel, kunci rumah, peta, buku panduan, kartu-kartu penting (kartu kredit, kartu debit, kartu asuransi, dll) dan lain-lain. Silakan anda buatkan daftar mulai dari peralatan yang paling sering dipergunakan. Ini penting karena jika anda melupakan barang-barang penting, anda bisa menemukan masalah saat tiba di negara tujuan.

 

  • Bawa obat-obatan

Kenali kekurangan tubuh anda, misalnya anda sering terserang demam saat terlalu lelah, atau asma atau sakit perut. Dengan mengetahui kekurangan tubuh anda maka anda akan mempersiapkan obat-obatan yang akan dibutuhkan nantinya. Jika anda pertama kali berkunjung ke luar negeri, maka kemungkinan tubuh anda akan mengalami sakit karena belum beradaptasi baik dengan lingkungan. Jika sudah begini, obat-obatan ringan merupakan hal yang penting untuk dibawa.

 

  • Cari tahu cuaca di negara tujuan

Tips yang selanjutnya ada mengetahui cuaca di negara yang akan anda tuju. Jangan sampai anda salah membawa pakaian yang nantinya malah akan menyusahkan anda. Misalnya, pada waktu di Eropa sedang musim dingin anda tidak akan hanya membawa tank top dan celana pendek. Atau sebaliknya, saat di sana sedang musin panas, anda tidak perlu membawa mantel dan jaket supertebal.

 

  • Buat jadwal kegiatan

Jika anda memiliki waktu berlibur yang terbatas, maka menyusun jadwal yang ringkas sangat penting untuk dilakukan. Silakan catat semua objek wisata yang akan anda kunjungi kemudian susun mulai dari yang terdekat dengan penginapan hingga yang terjauh. Jika anda menggunakan jasa agen perjalanan, anda juga bisa meminta saran mereka bagaimana jadwal kegiatan terbaik agar benar-benar efisien.

(/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Cara berlibur ke luar negeri. Cara liburan ke luar negeri. Cara wisata ke luar negeri. Persiapan liburan ke luar negeri. Persiapan ke luar negeri. Cara berlibur keluar negri. Persiapan traveling ke luar negeri.

Cara liburan ke luar negri. Dokumen yang sudah jadi sma untuk bepergian keluar negeri. Http://carapedia.com/tips_pergi_luar_negeri_info3576.html. Tips berlibur ke luar negeri. Https://carapedia.com/tips_pergi_luar_negeri_info3576.html. Kelengkapan dokumen ke luar negeri. Kelengkapan dokumen saat berwisata ke luar negeri.

Cara berlibur ke luar negri. Pergi ke luar negeri. Persiapan perjalanan ke luar negeri. Persiapan ke luar negri. Dokumen yang diperlukan untuk pergi ke singapura. Pakaian yg dibutuhkan saat di china.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (1)
13 Oct 2017 11:39
latif hidayat
Maaf mau nanya.. Kalo saya ingin berlunjung ke makau apa perlu visa . bagai mna saya bisa memperoleh visa kunjung trimakasih