Previous
Next
  • Home
  • »
  • Bayi
  • » Tiga Panduan Khusus Mengadakan Pesta Baby Shower

Bayi

Tiga Panduan Khusus Mengadakan Pesta Baby Shower

 

Istilah ‘baby shower’ sebenarnya merupakaan perayaan kehamilan yang dilakukan oleh pasangan orang Barat. Namun semakin berkembangnya jaman, baby shower ini juga banyak diselenggarakan oleh pasangan orang Indonesia. Di Indonesia, kita mungkin familiar dengan tradisi adat empat bulanan atau tujuh bulanan, baby shower pun juga begitu.

Istilah ini mengacu pada perayaan kehamilan oleh sang ibu sebelum sang buah hati lahir. Babu shower ini konsepnya lebih kasual dan intil dengan tema perayaan yang akan dipilih oleh sang ibu. Nah, ada tiga hal yang sebaiknya diperhatikan ketika sang ibu hendak menyelenggarakan acara ini:

 

Besarnya biaya mempengaruhi konsep acara

Budgeting adalah hal pokok, sama seperti event lain, baby shower juga perlu mempertimbangkan anggaran dana. Acara ini berskala kecil sehingga tidak perlu menyiapkan dana besar karena semuanya tergantung dengan selera dan konsep yang Anda selenggarakan.

Baby shower umumnya diadakan di rumah secara sederhana, namun ada juga yang menyelenggarakan secara besar-besaran. Untuk melakukan hal besar Anda perlu party planner agar acara lebih terorganisir.

 

Apa tema yang disukai?

Uniknya baby shower adalah Anda bebas memilih tema yang disukai. Biasanya sang ibu akan memilih tema sesuai dengan jenis kelamin anak yang dikandungnya. Misalnya dengan tengan tema-tema kartun favorit anak mulai dari ‘Frozen’, ‘Doraemon’, ‘Finding Nemo’, hingga “Thomas & Friends’. Ada juga beberapa yang memilih tema putih klasik atau gaya vintage. Tetap pastikan bahwa tema yang dipilih adalah yang disukai sehingga moment baby shower lebih terasa.

 

Perhatikan Detil Acara

Baby shower merupakan acara yang bersifat intim, meski demikian Anda tetap harus memperhatikan setiap detil dalam event tersebut. Mulai dari dekorasi, makanan, minuman serta rundown acara harus disiapkan dengan benar dan spesifik. Misalnya ANda akan menambahkan games dalam acara, menambahkan table setting hingga snack dan souvenir untuk para tamu.

Informasi mengenai perencanaan baby shower ini bisa ANda dapatkan lebih rinci dalam buku berjudul ‘The Little Thoughts Book of Baby Shower‘ yang ditulis secara kolaboratif oleh Nadia Mulya dan Ola Harika sebagai panduan Anda untuk mengadakan baby shower di rumah.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.