- Home »
- Mode / Fashion » Tak Perlu Khawatir Soal Ukuran Baju Saat Belanja Online, Ini Tipsnya
Mode / Fashion
Tak Perlu Khawatir Soal Ukuran Baju Saat Belanja Online, Ini Tipsnya
Kini hobi baru kaum wanita bertambah, yakni berbelanja busana via toko online. Belanja busana melalui toko online memberikan keuntungan seperti mudah dan cepat serta item yang ditawarkan lebih bervariasi dengan harga yang lebih murah. Meski demikian, banyak juga kaum wanita yang kapok tidak memesan lagi busana di situs belanja tertentu ataupun kapok belanja busana online sama sekali karena khawatir salah ukuran atau memiliki pengalaman buruk.
Hal ini tidak sebaiknya membuat Anda kapok karena mulai sekarang perlu tahu trik memilih ukuran busana online. Di lansir melalui Who What Wear, berikut ini tipsnya:
Membaca Ulasan
Ketika bingung memilih ukuran maka sebaiknya tujulah ke bagian ulasan pelanggan sebelumnya. Cari tahu komentar dan testimony mereka di situs belanja atau media sosial mengenai ukuran busana. Jika ada pelanggan yang mengatakan busana di toko tersebut berukuran lebih kecil dari toko atau brand lainnya maka pilihlah ukuran yang lebih besar.
Mengukur Tubuh
Sekarang ini banyak toko online yang telah menyertakan detil ukuran busana mulai dari panjang bahu hingga lingkar pinggul. Nah, kini saatnya Anda untuk mengukur tubuh sendiri menggunakan pita ukur. Pastikan Anda mengukur dada, pinggan dan lengan secara tepat dan simpan data di ponsel atau catatan untuk referensi saat berbelanja online suatu saat.
Tanya pada Customer Service
Apabila situs tidak menampilkan detil ukuran busana, maka tanyakan langsung kepada customer service. Anda bisa bertanya melalui telepon untuk pelanggan bagian pengaduan atau pertanyaan atau biasanya ada situs online yang memiliki admin online setiap waktu.
Satu ukuran lebih besar
Nah, jika Anda memang masih khawatir dengan ukuran baju maka bisa memilih ukuran yang lebih besar dari ukuran tubuh. Anda juga bisa memesan beberapa baju dengan ukuran yang berbeda. pastikan e-commerce menerima pengembalian barang sehingga Anda isa mengembalikan item yang kekecilan atau kebesaran tersebut.
Free Returns
Pastikan juga toko online tempat Anda berbelanja menyediakan fasilitas free returns atau pengembalian secara gratis. Artinya Anda tidak perlu khawatir apabila baju tidak muat bisa ditukar dengan ukuran lain. Selain itu setelah transaksi simpan bukti-bukti pengembalian dan pengiriman dengan baik untuk memperlancar proses return suatu ketika.