Previous
Next
  • Home
  • »
  • Game
  • » Serunya Manfaat Bermain Game

Game

Serunya Manfaat Bermain Game

Menurut sebagian orang, games itu merupakan hal yang mengasyikan karena dapat menghibur diri setelah beraktivitas seharian. Namun segelintir orang kurang setuju terhadap games apalagi orang tua. Game membuat orang lupa waktu, membuat orang malas beraktivitas, game bahkan membuat orang kurang tidur karena begadang semalaman.

Namun, siapa sangka game punya banyak manfaat. Menurut para ahli, games ternyata memiliki dampak positif bagi gamers (pemain game) terutama untuk peningkatan otak dan kesehatan.

1. Sebagai sarana pendidikan. Game sebenarnya dapat membantu dalam proses pembelajaran pada anak-anak. Anak-anak cenderung menyukai media pembelajaran yang berbau visual. Hal ini membantu Anak menyerap informasi pelajaran 90% lebih banyak dibandingkan melalui membaca atau hanya mendengarkan. Melalui visualisasi game anak mudah mengingat dan mengimajinasikan pelajaran.

2. Sebagai Fisioterapi. Game juga tidak hanya berupas tampilan visual yang mengharuskan pemainnya duduk di depan layar, namuan juga ada yang membutuhkan keaktifan pemainnya misalnya dengan menari, atau bermain gitar. Dalam sebuah rumah fisioterapi, banyak penderita Parkinson (PD) menggunakan game sebagai media terapi.  Parkinson adalah penyakit kelainan system saraf pusat yang menyebabkan penderitanya mengalami ganggung motorik, sehingga otot mereka kaku, kesulitan berjalan, keseimbangan tubuh berkurang  dan gerak lambat.

3. Kebugaran dan Gizi. Banyak ahli kesehatan atau kebugaran tubuh menggunakan media game sebagai sebuah proses menuju sehat. Misalnya bagi mereka yang sedang dalam program diet, terapi suatu penyakit kronis,  membiasakan gaya hidup sehat. Pada game ini merupakan kombinasi dari aspek hidup sehat, gizi seimbang dan kebugaran tubuh.

Selain itu juga sebagai media penghilang stress pada anak karena mampu menurunkan sebanyak 17% hormone stress (Cortisol).

Beberapa orang tua ada yang memaksakan sesuatu pada anaknya padahal anak tersebut tidak suka. Sehingga anak tersebut lebih memilih melampiaskan ketidaksukaan mereka dengan bermain game.

4. Respon yang lebih cepat. Mekanisme tubuh para pemain game menjadi semakin cepat dari sebelumnya setelah bermain game. Reaksi cepat sangat baik untuk perkembangan otak dan kecerdasan anak.

5. Gaming meningkatkan IQ !. Anak-anak yang bermain game, tingkat kecerdasannya cenderung akan berbeda dengan anak non-gamer. Mereka mampu melihat suatu kejadian dengan detail karena mampu mengatur memori dengan baik. Selain juga berkembangnya aspek kognitif yaitu kemampuan memecahkan masalah dan membuat keputusan. Game saat ini berkembang semakin komplek,  terutama jika semakin tinggi level yang dimainkan, biasanya akan semakin berkembang dengan pemain sebagai pembuat keputusan dan berpikir mandiri

6. Keterampilan sosial. Menjadi seorang game bukan berarti tidak punya teman atau tingkat individualitas meningkat. Bagi anak yang kurang percara diri, game menjadi salah  satu alternatif untuk bersosialisasi membuka diri dengan orang banyak. Melalui team work, interaksi dengan banyak orang untuk mencapai sebuah kemenangan. Bahkan dalah game dibutuhkan nilai sportivitas dan keadilan yang akan berkembang tanpa disadari ketika terjadi persaingan antar pemain.

7. Koordinasi mata dan tangan

Latihan Koordinasi mata dan tangan sangat dibutuhkan pada usia anak. Latihan ini dapat meningkatkan ketangkasan dan melatih perhatian pada beberapa objek secara bersamaan. Mereka yang bermain game menjadi lebih teliti dan kecil melakukan kesalahan dalam melakukan sesuatu.

Sebenarnya manfaat diatas juga tergantung bagaimana kita menyikapinya. Asalkan kita tidak berlebihan menggunakan fasilitas game karena dapat merusak mata dan gangguan kesehatan lainnya. Bagi orang tua, ada banyak sekali game terkenal yang bisa dimainkan oleh anak-anak, pilihlah game yang sekiranya memberikan dampak positif bagi anak anda.

Video

Game Augmented Reality

Majalah Bobo memberikan sensasi baru dalam bermain gim di smartphone berbasis android. Game ini dikhususkan untuk anak-anak sehingga bernilai bermain dan belajar.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Gambar orang beraktivitas. Gambar sedang beraktifitas. Orang sedang beraktifitas. Meningkatkan keaktifan dengan game menurut para ahli. Gambar orang beraktifitas. Manfaat game menurut ahli. Definisi manfaat game menurut para ahli.

Foto orang beraktifitas. Manfaat dari game online menurut para ahli.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.