Previous
Next
  • Home
  • »
  • Wisata
  • » Cara Seru Wisata Kuliner yang Hemat

Wisata

Cara Seru Wisata Kuliner yang Hemat

Kuliner memang tak terpisahkan dengan kegiatan wisata setiap orang. Kemanapun Anda berwisata pasti Anda tak akan melewatkan makanan khas di tempat wisata tersebut. Tak jarang ada beberapa orang yang mengadakan wisata kuliner secara khusus, yaitu hanya mencoba aneka jenis makanan di suatu tempat. Terkadang, bila kurang perhitungan secara ekonomis, dalam satu perjalanan wisata kuliner Anda bisa menghabiskan sejumlah uang yang tak sedikit.

Tapi, itu semua bisa disiasati dengan beberapa tips. Anda tidak perlu lagi memikirkan membawa budget yang banyak untuk melakukan perjalanan wisata kuliner. Apalagi jika anda akan mencoba kuliner di restaurant mahal. Menjelajahi tempat beraneka kulinernya dengan biaya yang terjangkau bisa dicoba dengan beberapa tips berikut ini.

1. Kumpulkan informasi kuliner

Anda bisa mengumpulkan informasi seputar kuliner sebanyak-banyaknya melalui searching dan browsing di internet. Banyak situs, blog, dan forum yang memberikan informasi menarik seputar kuliner. Kumpulkan semuanya lalu buat daftar kuliner dan tempat yang Anda inginkan.

2. Tentukan lokasi

Menentukan lokasi merupakan bagian dari perencanaan. Tetapkan berapa bugdet Anda untuk menghemat biaya karena harus berpindah - pindah lokasi. Jika bugdet Anda pas-pasan  Anda bisa memilih tempat kuliner yang menyediakan segalanya atau menentukan lokasi kuliner yang berdekatan satu sama lain.

Kota-kota seperti Bandung, Bogor, Yogyakarta adalah kota yang memanjakan Anda  dengan pilihan tempat kulinernya. Carilah lokasi yang menjadi pusat jajanan kuliner sehingga Anda tidak perlu berpindah tempat terlalu jauh.

Jika memungkinkan, carilah info mengenai sebuah pameran kuliner yang menyediakan aneka jenis makanan. Sehingga Anda tidak perlu berpindah dari satu tempat ke tempat lain, disamping itu hal ini lebih menghemat biaya karena biasanya dalam sebuah pameran, makanan yang dijajakan tergolong murah meriah.

3. Baca Reviewnya

Jangan lupa untuk membaca review dan komentar orang tentang kuliner tersebut. Bisa juga dengan mendengarkan cerita atau testimoni dari teman. Biasanya melalui review atau testimony orang lain Anda akan mengetahui gambaran tempat tersebut sehingga bisa menjadi pertimbangan Anda untuk berwisata kuliner di sana. Telitilah soal kebersihan tempat dan makanan di tempat tersebut agar Anda tidak menyesal karena sudah menikmati jajanan kuliner di sana.

4. Coba cari promo

Promo adalah suatu hal berharga yang tidak bisa Anda lewatkan saat berwisata kuliner. carilah info tempat yang menyediakan promo diskon agar kuliner Anda hemat. Biasanya info promo kuliner bukan saat datangnya musim liburan, di beberapa tempat mereka melakukan promo discount untuk menarik konsumen. Manfaatkanlah promo tersebut dengan baik.

5. Siapkan budget

Jangan lupakan hal terpenting ini, agar wisata kuliner Anda berjalan lancar. Untuk lebih hematnya, sesuaikan tempat kuliner dengan budet Anda bukan malah sebaliknya.

6. Ajak Teman

Dengan mengajar teman Anda bisa menghemat pengeluaran. Sebab Anda bisa memesan menu yang berbeda kemudian mencoba banyak bersama-sama. Wisata kuliner juga akan lebih seru jika Anda tidak sendiri menikmatinya. Ajaklah orang-orang terdekat Anda seperti sahabat, pacar, keluarga agar wisata kuliner lebih seru.

7. Pesan menu paling khas

Agar tidak sia-sia, pilih menu yang memang khasnya di lokasi tersebut. Percuma jika kita memesan menu yang biasanya kita jumpai atau sudah pernah coba. Salah satu yang harus dicoba adalah menu intinya. Jika Anda mengajak teman, hal ini sangat berguna, Anda bisa saling mencoba menu satu sama lain dengan memesan banyak menu.

8. Pesan porsi sedikit

Pesan menu dalam porsi sedikit. Karena Anda juga harus mencoba jenis makanan lain dalam perjalanan wisata Anda.

Nah, gimana? Semua tips di atas memang sudah terbukti bisa menghemat budget Anda yang pas-pasan. Anda tidak perlu merogoh kocek lebih dalam hanya untuk berwisata kuliner. Apalagi jika Anda mengajak teman, keluarga, sahabat atau pacar pasti wisata kuliner Anda akan lebih seru.

Video

Waroeng Ethnic

Waroeng Ethnic salah satu tempat yang cocok untuk wisata kuliner di daerah Sunda, menyediakan berbagai masakan Sunda yang khas dengan harga terjangkau.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Wisata kuliner. Tempat kuliner. Gambar wisata kuliner. Pengertian wisata kuliner. Orang wisata. Contoh wisata kuliner. Carilah informasi mengenai makanan khas daerah.

Gambar tempat kuliner. Carilah sebuah informasi tentang makanan khas. Proposal kuliner.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.