Previous
Next

Mahasiswa

Ini Faktanya, Kuliah Di Luar Negeri Mempercepat Kesuksesan

 

Memiliki impian sekolah hingga ke luar negeri? Siapa yang tidak menginginkannya. Bukan karena gengsi atau pamer saja, rupanya kuliah di luar negeri lebih banyak membuka peluang karier yang cemerlang.

Segudang pengalaman telah Anda peroleh selama berkuliah di luar negeri. Pengalaman akademik dan non-akademik ini akan semakin menambah pelajaran hidup dan membuat hidup Anda lebih cemerlang di masa depan.

Awalnya terpaksa jadi terbiasa

Kuliah di negeri orang justru akan menuntut Anda menjadi sosok yang lebih mandiri. Anda harus bisa bertahan dan berjuang sendiri dalam mengatur kehidupan Anda. Di awal-awal tahun mungkin akan terasa berat karena terpaksa menjalaninya, namun lama kelamaan akan terbiasa. Di dunia karier, kemandirian akan memupuk Anda menjadi pribadi yang lebih mantap dan percaya diri. Anda tidak terlalu bergantung pada orang lain dan bekerja tanpa diperintah-perintah lagi.

Tak gampang panik saat menghadapi masalah

Hidup di negeri orang akan membuat Anda banyak menemukan masalah, seperti perbedaan bahasa, budaya dan kemampuan. Namun seiring dengan adaptasi di lingkungan baru, Anda akan mulai terbiasa menemukan masalah-masalah tersebut.

Di dunia kerja, hal ini akan terbawa ketika Anda menemukan masalah dan tidak panik ketika menghadapinya. Anda memiliki mental yang kuat karena sudah berbekal kemampuan menghadapinya. Persoalan berat pun bisa Anda taklukan seorang diri sebagai sebuah tantangan baru.

Berani mengambil risiko

Risiko dalam hal berani mengambil langkah baru sudah Anda coba begitu memutuskan Anda akan kuliah di luar negeri. Ini adalah keputusan yang berat karena Anda akan jauh dari keluarga dan kerabat dalam mengejar impian. Anda dengan mantap melangkahkan kaki ke depan meskipun tahu ada banyak hal berat yang harus dihadapi nantinya.

Pengaruhnya di dunia karier, misalnya ketika sedang mengerjakan proyek Anda akan tampak menonjol dengan keputusan kerja yang berani mengambil risiko dan bertanggung jawab. Anda semakin diperhitungkan karena kinerja yang unggul dan berprestasi.

Ada banyak peluang sekolah di luar negeri, salah satunya melalui program beasiswa. Kesempatan sekolah di luar negeri sekarang ini tidak hanya untuk orang-orang kaya saja. Anda pun jika memiliki tekad dan kemauan bisa mewujudkannya.

Video

Dialog: Mari Berburu Beasiswa Luar Negeri

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.