Bisnis
Harga Rumah Tahun Ini Melonjak Ini, Bagaimana Solusinya
Dengan kondisi perekonomian yang sedang bergerak statis hampir dipastikan angka pembelian tidak akan berubah dari pencapaian di tahun sebelumnya. Padahal menurut anggapan orang, tahun baru merupakan momen terbaik untuk bisa berbenah dan membeli barang-barang baru.
Dengan kondisi perekonomian tersebut sangat berdampak pada harga jual rumah. Namun dengan semakin besarnya permintaan akan unit rumah yang tidak dibarengi dengan pembangunan perumahan yang sangat terbatas justru dimanfaatkan dengan baik oleh pelaku bisnis property.
Mereka adalah pelaku yang sudah berinvestasi di tahun-tahun sebelumnya sehingga akan siap untuk mendapatkan keuntungan besar jika berhasil menjual rumah dengan harga jual yang terbilang mahal.
Sebaliknya, para konsumen akan mengeluhkan harga rumah yang naik dibandingkan tahun lalu. Artinya mereka juga harus merogoh kantong lebih dalam jika menginginkan sebuah rumah. Dalam hukum ekonomi disebutkan bahwa ketika level permintaan tidak sebanding dengan persediaan sebuah barang maka akan dipastikan harga jual akan melonjak, begitu juga dengan harga jual rumah.
Untuk mengatasi kelonjakan harga, maka para pengembang dan pelaku bisnis property perlu melakukan pembangunan untuk kawasan perumahan yang intensif, sehingga harga jual rumah kembali normal.
Hal lain yang bisa menjadi solusi mudah adalah membeli rumah lewat kredit, sehingga meskipun uang tidak cukup tetap bisa membeli rumah dengan cara mencicil pembayaran sesuai kesepakatan.
Melakukan hal tersebut tentu saja butuh krkeativitas untuk meningkatkan potensi penjualan rumah sehingga bisa mencapai target. Jangan sampai kia kalah dengan kondisi pasar yang sedang statis. Selagi bisa, cobalah untuk mengontrol harga rumah sehingga para konsumen akan tertarik untuk membeli rumah di tahun ini.