Previous
Next

Internet Komputer

5 Aplikasi Mobile Pendamping Piala EURO 2012

kejuaran sepak bola yang bergengsi, EURO 2012 saat ini sedang berlangsung. Bagi anda yang menggemari permainan bola pasti tidak akan melewatkan setiap pertandingan yang digelar setiap 2 tahun sekali antara negara-negara dari benua Eropa ini.

Nah, bila anda merupakan penggemar permaianan bola bundar ini, pasti anda menginginkan semua berita ter-update tentang EURO 2012 yang sedang berlangsung di Polandia dan Ukrania. Maka dari itu diperlukan  seuah alat untuk mengakses informasi tersebut. Hal inilah yang menjadi alasan untuk para developer web membuat berbagai aplikasi yang akan membantu para pecinta bola untuk mendapatkan informasi terkini mengenai pertandingan-pertandingan yang sedang berlangsung. Jadi anda tidak perlu khawatir lagi jika ketinggalan menyaksikan setiap pertandingan. Bahkan tidak hanya itu saja, ada aplikasi yang dapat memberikan predilksi skor setiap pertandingan. Hebat bukan?

Ini kelima aplikasi yang dapat membantu anda untuk mendapatkan informasi terkini mengenai EURO:

 

  1. Carlsberg UEFA EURO 2012

Aplikasi ini mempermudah para pemggunanya untuk membaca berita harian seputar EUOR 2012. Bukan hanya itu saja, aplikasi ini juga mengijinkan anda untuk memberikan komentar anda menggunakan beberapa pilihan bahasa yang telah disediakan. Satu lagi, aplikasi ini juga mengobati rasa penasaran anda dengan mengijinkan akan menebak secara jitu pemenang pertandingan melalui aplikasi ini.

              Untuk mendowload aplikasi : http://itunes.apple.com/app/id444956957?mt=8 https://play.google.com/store/apps/details?id=de.motain.euro2012

      2.  Live Score Addict

Aplikasi ini menyediakan lebih dari 300 liga pertandingan termasuk EURO 2012 sejak tahap kualifikasi. Yang lebih menyenangkan Live Score Addict juga memberikan cuplikan-cuplikan video selama dan setelah pertandingan. Jadi anda tidak perlu khawatir jika melewatkan salah satu pertandingan, karena website ini akan segera memberi tahu anda saat pertandingan dimulai dan ketika ada gol yang tercipta.

Selain memberi cuplikan video, website ini juga menyediakan live tables, line starting-up dan juga statistic pertandingan untuk anda. Menyenangkan bukan?

untuk mendownload aplikasi : http://itunes.apple.com/gb/app/live-score-addicts/id500138120?mt=8

3. Football Attack EURO 2012

Jika anda ingin memamerkan pengetahuan anda pada setiap detail informasi mengenai EURO 2012, aplikasi bernama Football Attack EURO 2012 ini adalah jawabannya. Kenapa? Karena dengan aplikasi ini anda dapat memamerkan segala informasi, dan memprediksi bahkan bersaing dengan teman-teman anda melalui Facebook. Hebatnya lagi, prediksi yang sudah anda masukkan akan dikunci sehingga dapat mengantisipasi kemungkinan ada yang berbuat curang dengan  cara menganti prediksi ditengah-tengah permainan

untuk mendownload aplikasi : http://itunes.apple.com/us/app/football-attack-euro-2012/id511901266?mt=8 , https://play.google.com/store/apps/details?id=com.footballattack.android.FBallAttack

4.  EURO 2012 LIVE

Aplikasi ini diklaim sebagai “stadion virtual resmi untuk EURO 2012” karena aplikasi yang punya tampilan paling menarik ini menyediakan update hasil skor terbaik, informasi tim yang paling cepat, lengkap dengan komentar langsung untuk setiap permainan. Dan, aplikasi ini juga dapat digabungkan dengan jejaring social seperti Facebook dan Twitter untuk lebih menyemarakkan event EURO 2012.

untuk mendownload aplikasi : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.sabakat.vubooo

5.  EURO 2012 GUIDE

Nah, untuk satu aplikasi terakhir ini anda dapat menemukan informasi terbaru mengenai pertandingan, berita dalam 6 bahasa yang berbeda, hasil akhir setiap pertandingan, grup dalam setiap klasemen, posisi tim di klasemen group dan tidak lupa juga kalender pertandingan.

untuk mendownload aplikasi :

Jadi tunggu apa lagi, kalau anda memang mengaku penggemar bola jangan sampai melewatkan ke lima aplikasi yang akan sangat membantu anda dalam memeriahkan EURO 2012, serta memberi dukungan kepada negara favorite anda.

(/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.