Previous
Next

Otomotif

Mudik Pakai Mobil Premium, Kenapa Tidak

 

 

Berencana mudik namun Anda masih berpikir-pikir, apakah Anda akan menggunakan mobil premium Anda untuk perjalanan tersebut. Pertimbangan lain mengenakan mobil jenis ini adalah biaya yang dikeluarkan selama perjalanan. Selain itu layanan untuk perawatan mobil yang belum terjangkau di semua daerah apabila terjadi apa-apa.

Salah satu produsen mobil premium, Mercedes-Benz asal Jerman membantah anggapan tersebut. Pihaknya justru menyatakan bahwa mengendarai mobil Mercy untuk perjalanan jauh sama dengan mengendarai kendaraan lain.

“Perlakuan Mercy dibandingkan mobil lain tidak berbeda jauh”, disampikan oleh Kurniadi Setiawan, Product Manager and Planning PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

Hanya saja perlu dihimbau bahwa harus ada tindakan pencegahan dan persiapan sebelum kendaraan digunakan untuk berkendara jarak jauh, mulai dari pengecekan ban, rem, dan pelumas.

Cek kondisi rem serta fast movingnya, kondisi ban dan sediakan ban cadangan agar tidak terjadi hal-hal tidak diinginkan. Selain itu juga pelumas perlu diperiksa supaya tidak terjadi kendala. Belum lagi jika Anda ngebut terburu-buru, atau ketika melewati tol trans antar kota, tiga hal tersebut perlu diperiksa dengan benar.

Pastikan kampas rem tidak dalam kondisi tipis. Jarak yang lebih jauh apalagi lebih dari 24 jam belum tentu bisa mendapatkan pertolongan 15 menit sigap. Untuk itu pertimbangkan segala sesuatunya termasuk perkiraan waktu selama menunggu pertolongan jika ada kendala dengan mobil premium kita.

Informasi penting! Para pemilik Mercedes-Benz yang ingin mudik bisa memeriksakan mobilnya tanpa dikenai biaya di 7 titik utama, yakni di Semarang, Yogyajarta, Surabaya, Bali dan area Jakarta.

Mercedes-Benz National Service Week merupakan program yang diberikan oleh pihak Mercy hingga 22 Juni dengan menawarkan diskon suku cadang 15%, jasa 10%, dan Mercedes-Benz Collection dan Aksesoris 25%. selain itu Mercy memberikan layanan bantuan siaga 24 jam di nomor telepon 1-5000-50 (tanpa kode area).

Selamat mudik!


 

 

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.