Previous
Next

Mode / Fashion

Inspirasi Busana Muslim Pria Selain Baju Koko

 

Merayakan lebaran di Hari Raya Idul Fitri selalu membuat orang bahagia karena menyiapkan busana khusus untuk merayakannya. Termasuk kaum pria yang ingin tampil segar dengan busana muslim baru dan sesuai stren. Saat lebaran, kebanyakan pria akan memilih baju koko untuk busana.

Busana muslim pria tidak hanya baju koko. Jika Anda jeli terhadap tren sekarang maka mengandalkan kain tradisional batik atau tenun bisa menjadi pilihan Anda untuk tampil modern.

Jeny Tjahyawati, seorang perancang busana menyiapkan beberapa koleksi busana kaum pria untuk bulan Ramadhan dan hari Raya Idul Fitri 2015 ini. Koleksi yang ditampilkannya dalam ajang Ramadhan Runway 2016 di Kota kasablanka ini menonjolkan desain busana berbasis kain tradisional.

Jeny menghadirkan busana atasan seperti kemeja lengan pendek dari batik dengan potongan yang unik. Ia memilih palet warna berupa gradasi marun, lilac dan merah muda. Kemeja tradisional ini kemudian dipadukan dengan celana berpotongan lebar dari kain tenun yang menampilkan palet warna gradasi merah, biru dan kecoklatan.

Selain itu ada kemeja lengan panjang dengan kerah kecil dengan bahan batik dan tenun. Kemeja ini menggunakan warna hijau kecokelatan dan tenun cenderung gelap. Celana panjang lebar tenun dipadukan dengan kemeja ini dengan gradasi warna yang sesuai sehingga penampilan menjadi semakin unik.

Selain Jeny Tjahyawati, ada juga Deden Siswanto yang terinspirasi dengan busana pria khas Hindustan dan Pakistan. Koleksinya ini berupa atasan berwarna putih dari bahan katun yang dibordir dengan detil lubang-lubang.

Deden memberikan sentuhan pada atasannya ini berupa kain songket khas Makassar dengan motif garis-garis sebagai aksesoris sejenis selendang.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Model baju batik trend 2016. Baju koko songket 2016. Batik pria unik. Celana kain koko pria. Celana kain koko. Fashion batik pria 2016. Desainer baju pria indonesia.

Pakaian hari raya idul fitri. khusus cowok. Koko songket india marun. Celana muslim pria 2016. Busana muslim warna batik merah. Model baju muslim pria unik. Desain baju pria 2015 batik tenun indonesia. Baju muslim peria model maron dan songket.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.