Umum
Hadiri Pesta Pernikahan, Perhatikan Aturan Tak Tertulis Ini
Momen terindah setiap pasangan adalah melangsungkan pernikahan. Mereka akan dengan senang hati mengundang orang-orang terdekat, kerabat dan kenalan mereka untuk menyaksikan pernikahan mereka.
Bagi orang-orang yang diundang, seperti di musim orang menikah, undangan akan bertubi-tubi berdatangan yang meminta Anda menghadirinya. Datang ke pesta pernikahan bisa menjadi ajang silaturahmi, reuni teman sekolah, kuliah atau teman hangout.
Meskipun demikian, ketika menghadiri pernikahan ada beberapa aturan tak tertulis yang sebaiknya harus Anda perhatikan dan pahami.
Makanan
Menyantap makanan sebaiknya dilakukan ketika si pembawa acara sudah mempersilakan para tamu untuk menikmatinya, atau sudah disuguhkan. Jangan sesekali membuka hidangan makanan yang masih tertutup atau menyantap makanan sebelum waktunya.
Porsi Makan
Untuk hidangan katering biasanya hanya menyediakan porsi sesuai jumlah tamu undangan. Jika pesta dilakukan secara prasmanan atau makanan diambil sendiri sebaiknya tidak mengambil porsi terlalu banyak. Selain Anda akan malu karena banyak dilihat orang, mempelai pun akan malu jika makanan sudah habis sebelum tamu berdatangan semua.
Busana yang nyaman
Menghadiri pernikahan sebaiknya mengenakan busana yang nyaman dan pantas dikenakan di suasana pesta. Jangan mengenakan pakaian yang Anda sendiri tidak nyaman memakainya. Menggunakan sepatu dengan hak terlalu tinggi atau pakaian terlalu ketat juga tidak dianjurkan.
Menikmati Acara
Dalam sebuah pesta pernikahan yang paling diutamakan adalah memuaskan para tamu undangan. Untuk menghormati pesta tersebut sebaiknya Anda juga harus tampak bahagia dan puas meskipun pesta dilakukan secara sederhana.