Previous
Next
  • Home
  • »
  • Daerah
  • » Barang Yang Harus Diberikan Calon Mempelai Pria kepada Wanita sebagai Seserahan

Daerah

Barang Yang Harus Diberikan Calon Mempelai Pria kepada Wanita sebagai Seserahan

 

Seserahan adalah syarat yang wajib diberikan mempelai pria kepada wanita pada budaya pernikahan di Indonesia. Seserahan ini wajib dilakukan sebelu pesta pernikahan yang bermakna simbol tanggung jawab suami kepada istrinya setelah mereka menikah.

Isi seserahan yang diberikan ini bisa bermacam-macam dan berbeda-beda sesuai dengan tradisi adat istiadat yang dipakai.

Menurut Friska Ruslim, Business Development Managaer The Bride Dept dalam sebuah konferensi pers Journey of Love di Jakarta belum lama ini, seseorang yang diberikan kepada calon pengantin wanita ini merupakan tanda niat si piar untuk meminang pasangannya.

Biasanya di dalam seserahan tersebut berisi barang-barang yang diperlukan calon pengantin wanita, mulai dari pakaian lengkap, perhiasan, bahan makanan pokok, buah-buahan, peralatan mandi hingga peralatan ibadah.

Memberikan seserahan kepada wanita dapat dikatakan lebih banyak daripada isi seserahan kepada calon pengantin pria. Isi nya sangat detail, misalnya untuk pakaian harus lengkap dari ujung kepala sampai ujung kaki, tas untuk beberapa keperluan dan bahan makanan pokok yang komplit.

Ketika seserahan ini dilakukan, maka pihak calon pengantin wanita juga perlu menyiapkan seserahan kembali kepada calon pria, yang disebut sebagai angsul-angsul dalam istilah Jawa. Isinya berbeda dengan pihak pria, hanya berupa makanan matang yang dimasak oleh calon ibu mertua.

Seserahan angsul-angsul ini memiliki makna bahwa calon pengantin wanita telah menerima niat baik calon pengantin pria untuk meminangnya.

Di dalam mempersiapkan seserahan ini, baik mempelai pria dan wanita harus hadir. Misalnya ketika membeli barang-barang seperti pakaian, tas, sepatu dan perhiasan agar sesuai keinginan dan nantinya memang berguna.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.