Previous
Next

Cara Dasar Memasak

Terbukti Memasak Steak dengan Daging Beku Hasilnya Lebih Baik

 

Begitu Anda mengeluarkan daging beku dari kulkas, biasanya orang langsung memasaknya karena harus mendiamkannya lebih dulu sampai melunak. Hal sebalinya, memasak langsung daging beku justru mendapatkan hasil yang lebih baik.

Dan Souza, senior editor Cook’s Illustrated dari Independent and Business Insider, pernah mencoba membuat dua jenis steak dari daging beku dan daging yang telah dicairkan sesuai suhu ruang. Daging yang digunakan jenis loin yang dipotong menjadi dua dan dibekukan ke dalam freezer. Salah satu potongan kemudian dikeluarkan dan dibiarkan saja agar melunak, dan yang satunya dibiarkan membeku di dalam freezer.

Setelah itu, Souza memasak kedua potong daging dalam wajan panas selama 90 detik, hingga merata di kedua sisinya. Daging kemudian dipanggan di dalam oven dengan suhu 125 derajat Celcius sampai kematangan medium rare.

Souza kemudian mengeluarkan steak medium rare, memotongnya dan kemudian terdapat perbedaan yang ditemukan dari kedua steak tersebut. Steak dari daging beku tidak kehilangan kelembapan dan matang secara merata dibandingkan steak dari daging beku yang telah dilunakkan.

Tak hanya itu, steak dari daging beku juga terdapat lapisan overcookes lebih tipis dari steak daging yang dilunakkan. Meski keduanya membutuhkan waktu matang yang sama namun daging beku tetap membutuhkan lima hingga delapan menit lebih lama untuk mematangkannya dibandingkan daging yang dilunakkan.

Souza menekankan juga untuk hasil seperti hanya bisa diperoleh dari daging yang benar-benar beku. Kemudian menyimpan daging dalam wadah plastik akan membuat es pada serat daging yang akan memunculkan percikan api saat dimasak pada minyak panas.

Sehingga lebih baik untuk menyimpan daging di atas loyang berlapis perkamin atau kertas kulit. Kemudian setelah beku, daging bisa dibungkus kembali dengan plastik wrap atau kantung plastik.

 

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.