Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kerajinan
  • » Putih Klasik Untuk Meja Jamuan di Hari Natal

Kerajinan

Putih Klasik Untuk Meja Jamuan di Hari Natal

 

Menyambut teman-teman, sanak saudara di rumah saat merayakan Natal dan Tahun Baru tentu harus memberikan yang terbaik. Terutama saat menata perjamuan makanan agar lebih menarik dan sedap dipandang. Ikuti beberapa tips berikut ini:

Konsep putih klasik

Anda perlu menyiapkan sebuah konsep agar jamuan yang ditata lebih hidup. Warna putih klasik disenangi setiap orang sepanjang masa. Selain itu warna ini juga akan menonjolkan jamuan yang Anda sajikan. Konsep putih klasik ini bisa Anda terapkan pada:

  • Pemilihan warna taplak meja. Agar lebih kontras berikan alas taplak lagi dengan warna lain. Atau jika Anda ingin menonjolkan aksen meja kayu, maka taplak meja dipilih berukuran kecil dan diletakkan di tengah.
  • Serbet. Serbet digunakan untuk menampilkan kesan keanggunan. Lipat serbet sesuai kreasi agar terlihat menarik saat ada di atas meja
  • Warna putih juga bisa pada piring makan. Warna ini akan Nampak menyatu dengan taplak meja. Namun agar lebih manis gunakan alas piring piring dari rotan atau kain-kain perca yang Anda buat sendiri.

Koleksi Keramik Cina Kuno

Jamuan dari keramik Cina Kuno cocok digunakan untuk acara jamuan hari-hari besar  misalnya Natal dan Tahun Baru. Jika Anda memiliki banyak koleksi peralatan ini coba pilih mana yang sesuai dengan konsep putih klasik Anda.

Hindari sendok garpu mewah

Sendok garpu yang biasanya digunakan sehari-hari bisa dipakai jika kondisinya masih baik. Anda tidak perlu mengeluarkan koleksi alat makan mewah Anda selain itu untuk persiapan setiap tahun sebaiknya membeli sendok garpu dalam jumlah besar.

Sediakan gelas anggur dan gelas bertangkai

Dalam perjamuan tidak jarang Anda menyiapkan koleksi anggur Anda, untuk itu sediakan beberapa gelas khusus anggur dengan batang polos, gelas ini juga bisa untuk air putih. Untuk perjamuan the atau kopi sebaiknya sediakan pula gelas atau cangkir bertangkai lengkap dengan piring untuk kudapan.

Jika perlu Anda juga menyiapkan beberapa gelas untuk es buah atau ice cream jika memang ada menu tersebut.

Cahaya Lilin

Dengan konsep putih klasik akan tampak elegan jika Anda menyiapkan perangkat lilin. Cahaya lilin bisa membuat suasana menjadi hangat, romantis serta menghindarkan makanan dari serbuah lalat atau nyamuk. Hindari lilin beraroma karena akan mengkontaminasi aroma makanan yang disajikan.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Tatakan gelas dari kain perca. Cara membuat serbet dari kain perca. Cara membuat taplak meja dari kain perca. Cara membuat alat gelas atau piring dari kain perca. Kreasiserbet. Kain perca untuk alas pohon natal. Http://carapedia.com/putih_klasik_meja_jamuan_hari_natal_info4820.html.

Cara membuat tatakan gelas dari perca. Alat dan bahan membuat taplak piring dari kain perca. Cara membuat kain serbet piring. Cara melipat kain makan. Cara membuat tatakan piring dari kain perca. Cara praktis bikin taplak meja natal. Cara membuat alas piring dari serbet.

Cara membuat alas gelas dari kain perca. Taplak makan elegan natal. Kreasi serbet di atas piring. Cara melipat kain untukmeja makan. Cara membuat alas piring dari kain perca. Cara bikin alas/taplak meja.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.