Previous
Next
  • Home
  • »
  • Dunia Kerja
  • » Naik Jabatan Dapat Warisan Masalah, Begini Cara Menghadapinya

Dunia Kerja

Naik Jabatan Dapat Warisan Masalah, Begini Cara Menghadapinya

 

Menjadi impian setiap karyawan untuk bisa duduk menjabat sebagai kepala bagian atau divisi di sebuah kantor. Sekarang impian tersebut tercapai, namun disamping itu semua ada banyak warisan masalah dari kepala divisi sebelumnya. Kepala  divisi sebelumnya diberhentikan karena penggelapan uang atau karena kasus lain.

Tugas Anda-lah yang harus mengusut dan mengaudit keuangan, termasuk mengatasi masalah manajemen dari kepemimpinan sebelumnya. Tidak semua jabatan baru terasa nyaman untuk dinikmati. Di awal-awal masa jabatan tersebut ada banyak warning dari staf senior, misalnya untuk tidak melakukan perubahan. Jika sudah begini semangat Anda langsung lenyap.

Anda serasa dijadikan kambing kurban sebuah jabatan. Inginnya santai menikmati jabatan baru, namun faktanya Anda harus bekerja ekstra untuk menyelamatkan perusahaan, memikul beratnya tanggung jawab. Memang, ini tidak sebanding dengan kesenangan materi dan batin yang Anda peroleh.

Namun sebenarnya menghadapi hal ini justru menjadi langkah positif Anda ke depannya dalam menata manajemen divisi atau kantor. Ada kondisi yang diketahui, meskipun memberatkan pikiran namun jadikan ini pelajaran baru. Agar tidak berat di pikiran, cobalah memecah beberapa langkah penyelesaian dalam sebuah langkah-langkah jangka pendek dan realistis.

Hal ini cukup membantu menenangkan pikiran Anda dengan mencoba melihat hal mungkin, bukan yang tidak mungkin. Lakukan beberapa riset, membaca emosi bawahan, berdiskusi dengan staf, membaca situasi politik kantor sebelum Anda melakukan gebrakan atau perubahan dalam manajemen. Tentu saja perubahan akan mempengaruhi banyak orang di kantor, terutama bagi si trouble maker.

Menghadapi si trouble maker, lakukan pendekatan khusus secara personal. Misalnya mengajaknya mengobrol 10-15 menit ketika coffee break tentang kesibukannya dan kesehariannya. Dengan begini Anda dapat merangkul semua kalangan. Semua perubahan memang penuh risiko, apalagi jika kantor sudah tertata secara sistematis sejak dulu. Tapi perubahan juga diperlukan untuk memperbaiki hal-hal yang kurang, termasuk warisan masalah yang Anda hadapi.

 

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Gambar naik jabatan.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.