Previous
Next

Mode / Fashion

Memilih Sepatu Untuk Si Kecil, Ini Tipsnya

 

 

Memilih sepatu akan mudah dilakukan oleh orang dewasa namun tidak dengan anak-anak. Memilih sepatu anak harus mengutamakan kenyamanan. Apalagi jika si kecil aktif bergerak dan kerap memakai sepati di jam-jam aktivitas.

Masa anak-anak juga masa dimana pertumbuhan terjadi dengan cepat, sehingga otomatis ukuran sepatu juga cepat berubah. Untuk itu orang tua perlu menyesuaikan sepatu dengan ukuran kaki. Berikut ini tipsnya:

Kapan waktu tepat membeli sepatu?

Di jam-jam tertentu kaki akan akan mengalami pembesaran karena aktivitas, terutama saat siang dan malam hari. Sehingga saat yang tepat membeli sepatu untuk anak  adalah dikedua waktu tersebut. Anda bisa membuat perjanjian dengan toko sepatu jika sepatu yang dibeli tidak muat dipakai oleh anak.

Ukuran sepatu yang pas

Saat membeli sepatu, Anda harus mengajak anak untuk membelinya sehingga saat memilih anak bisa mencoba sepatu yang sesuai ukuran. Coba satu pasang sepatu sekaligus dan  dicoba juga untuk berjalan selama beberapa menit di area toko.

Ketika ukuran sudah ditentukan dan dicoba, tanyalah pada anak apakah merasa jarinya terlipat atau tidak. Jika jarinya merasa sempit atau terlipat maka ukurannya kekecilan dan harus diganti lebih besar. Pilih ukuran yang tidak terlalu longgar atau terlalu kecil agar nantinya anak nyaman menggunakan sepatu.

Pilihan sepatu berkualitas

Anak-anak cenderung akan aktif bergerak, sehingga mereka membutuhkan alas kaki yang tahan dari tekanan. Perhatikan kualitas sepatu mulai dari bahan, elastisitas untuk bergerak. Hindari sepatu plastik agar kaki anak mudah bernafas dan ada sirkulasi udara, tidak menimbulkan jamur.

Jangan memilih karena bentuknya trendi atau lucu, namun perhatikan apakah sepatu cocok untuk segala suasana. Sol sepatu juga diperhatikan yang berbahan karea agar tidak licin.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.