Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kesehatan
  • » Kota Anda Tinggi Polusi Udara, Begini Cara Antisipasinya

Kesehatan

Kota Anda Tinggi Polusi Udara, Begini Cara Antisipasinya

 

Kota-kota besar selalu rawan dengan tingginya kadar polusi, seperti udara kotor dari asap knalpot kendaraa, asap pabrik dan industry hingga pembakaran lahan. Udara kotor tesebut menyebabkan kualitas udara perkotaan menjadi sangat rendah dan sangat membahayakan kesehatan warga yang tinggal.

Potensi gangguan pernapasan mulai ringan hingga akut  mengancam seluruh warga. Apalagi dengan munculnya penyakit-penyakit lain seperti penggumpalan darah pada jantung, kontraksi otot, dan sebagainya.

Untuk itu, Anda yang tinggal di kota dengan tingkat polusi tinggi wajib mengantisipasi diri. Bukan berarti Anda harus tetap tinggal di dalam rumah, namun melakukan tindakan pencegahan seperti yang disarankan oleh Bornali data, ahli kesehatan pernpasan dari India:

 Menyempatkan olahraga

Olahraga menjadi salah satunya cara untuk tetap membuat tubuh aktif sehingga mampu melawan racun-racun dari lingkungan luar. Dengan aktivitas ini jantung menjadi lebih terlatih untuk memompa lebih banyak oksigen, serta melatih paru-paru. Perhatikan juga waktu berolahraga, paling baik dilakukan pada pagi hari ketika udara segar. Jangan di sore hari terutama di jam pulang kantor dimana kualitas udara sangat kotor. Pilih taman dengan banyak pepohonan yang menyimpan banyak oksigen atau fitness indoor.

Pakai Masker Berkualitas

Masker yang dijual di pasaran umumnya kurang efektif digunakan untuk mencegah dampak buruk polusi. Untuk itulah Anda mesti memilih dengan benar masker yang baik untuk menyaring udara. Kenakan masker tipe n95 untuk perlindungan baik, memiliki beberapa lapisan yang berfungsi menyaring udara dengan lebih baik.

Meminimalis Paparan Polusi

Jika Anda berkendara dengan mobil pribadi, jangan sekali-kali membuka kaca mobil di tengah kemacetan. Ketika keluar ruangan, tetap gunakan masker. Akan lebih baik jika kantor atau rumah Anda memiliki alat penyaring udara.

Cukupi Asupan Cairan

Cairan yang cukup di dalam tubuh dapat membantu proses metabolism tubuh dimana dalam proses tersebut racun-racun akan dikeluarkan melalui urin dan keringat. Minumlah air minimal 1,5 liter per hari.

Selalu Cuci Tangan

Cuci tangan sebelum makan, atau mengonsumsi obat, atau setelah batuk dan bersin sangatlah dianjurkan. Apalagi jika Anda baru saja melakukan kontak atau satu ruangan bersama seseorang yang terkena flu atau pilek. Bawa selalu hand sanitizer untuk keadaan darurat serta menghindari paparan polusi yang menempel pada tangan.

Video

Kota Terbersih Di Dunia - Inilah 5 Kota Terbersih Di Dunia 2015

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.