Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kecantikan
  • » Di Usia Berapa Orang Sudah Bisa Melakukan Bedah Plastik Wajah?

Kecantikan

Di Usia Berapa Orang Sudah Bisa Melakukan Bedah Plastik Wajah?

 

Semakin hari standar kecantikan orang akan semakin meningkat itulah mengapa estetika wajah semakin banyak diminati. Estetika wajah atau operasi bedah plastik ini bagi sebagian besar orang menjadi tuntutan gaya hidup sehingga cara instan pun akan ditempuh demi mempercantik diri.

Memang tidak ada peraturan tertulis namun mulai dari diri sendiri perhatikan usia minimum untuk melakukan bedah wajah sesuai yang dianjurkan para ahli. dr Teuku Adifitrian atau akrab disapa Tompi pun menuturkan bahwa usia minimum pasien penting untuk diketahui saat akan melakukan tindakan bedah plastik.

Syaratnya adalah sudah cukup dewasa untuk melakukan keinginannya tersebut serta bisa berpikir logis dalam mengambil langkah tersebut.

Hal yang paling menentukan ketika seseorang memutuskan menjalani prosedur operasi plastik adalah faktor emosional, Setidaknya usia 14 tahun ke atas adalah usia minimal seseorang bisa menimbang keputusan. Selain itu pertimbangan fisik juga menentukan yakni sebagai batas maksimal usia melakukan operasi plastik ini.

Semakin hari usia semakin bertambah dan fisik akan semakin berubah. Wajah misalnya mengalami perubahan rangka dan tulang yang bertambah besar. Di usia 14 tahun, tulang wajah cenderung mengalami perubahan bentuk. Di usia 17 tahun, bentuk wajah sudah pasti dan memasuki usia 21 tahun perubahan bentuk akan mulai berkurang. Di usia 14 hingga 17 tahun, perubahan wajah dengan cara bedah plastik sudah bisa dilakukan.

Dokter Tompi sendiri mengalami pengalaman dengan pasiennya yang kebanyakan berusia di atas 17 tahun dan dewasa. Pasien di bawah 17 tahun sebaiknya ada pendampingan orang tua. Orangtua hanya sebagai pendukung dan Dokter Tompi juga akan menanyakan kembali keinginan pasien untuk bedah plastik apakah murni keinginan si anak atau keinginan orang lain.

Video

Aurel Hermansyah Lakukan Operasi Plastik?

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.