Previous
Next

Resep Kue

5 Kudapan Sederhana Ini Terbuat Dari 3 Bahan Dasar

 

Dikutip dari situs Merdeka.com, terdapat bermacam-macam kudapan sederhana yang cocok disajikan ketika acara kumpul-kumpul atau perayaan suatu acara. Bahan dasarnya tidak sudah ducari dan cara membuatnya pun tidak memakan banyak waktu. Yuk, pilih mana kudapan yang menarik dari 5 resep kudapan sederhana berikut ini:

1. Cake Buah

Cake ini dibuat dengan mencampurkan 1 kg buah-buahan segar sebagai bahan dasar, 2 cangkir terigu sebagai pengembang dan 2 cangkit jus buah. Adonan yang telah dicampurkan dituangkan kedalam loyang dan dipanggang pada oven dengan 13 derajat celcius selama 2 jam  yang sebelumnya sudah oven sudah dipanaskan . Kue yang sudah matang akan nikmat disajikan jika didiamkan selama 2 hari ke wadah lain.

2. Kue Nanas

Kue nanas ini membutuhkan 500 gram buah nanas segar, 2 cangkir tepung terigu untuk pengembang dan secangkir gula pasir. Dengan mencampurkan semua bahan dalam mixer kemudian tuangkan ke loyang dan lalu dipanggang pada oven bersuhu 180 derajat celcius selama 40 menit. Kue nanas ini mempunyai tekstur empuk dan cita rasanya legit.

3. Kue Scones

kue scones ini sangat popular melalui kemunculannya di film-film romantis ala Hollywood. Kue ini terbuat dari bahan 4 cangkir tepung pengembang, satu kaleng lemonade ukuran regular, 300 ml krim yang dicampur rata hingga mirip adonan donat. Diatas meja yang sudah dilumuri tepung terigu, adonan dilebarkan dengan tebal 3-5 cm. Potong-potong lembaran adonan ini dan tata di atas Loyang datar kemudian panggang di dalam oven sampai berwarna kecokelatan.

4. Kentang Panggang

Kudapan ini mirip dengan macaroni schotel, berbahan 6 buah kentang, 300 ml krim, dua sendok makan bumbu French Onion Soup. Bumbu ini dibuat dari kaldu sapi bubuk, bumbu bawang merah, cabai bubuk dan irisan bawang merah kering. Kentang diiris bulat-bulat setebal 1 cm dan tata diatas loyang atau pinggang tahan panas. Tuangkan campuran krim dan bumbu French Onion Soup ke atas pinggan dan panggang di dalam oven selama 30 menit pada suhu 180 derajat celcius.

5. Ayam Panggang Marmalade

Selain sebagai kudapan, menu ini juga bisa dijadikan lauk. Panaskan oven pada suhu 180 derajat. Sembari menunggu, buatlah campuran setengah cangkir marmalade ditambah 1-2 sendok cabai bubuk. Adonan dimasukkan ke dalam kantong plastik yang sudah berisi 7-8 potong paha ayam. Kocok plastik sampai permukaan paha ayam terbaluri dengan bumbu tadi. Dengan loyang yang sudah dilapisi aluminium foi, tata paha ayam diatasnya dan masukkan ke dalam oven selama 30 menit sampai berwarna kecokelatan.

Tips: terigu pengembang sebaiknya disesuaikan dengan takaran bahan, dan sebelum dicampur diayak dulu agar hasil masakan sempurna.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Kudapan sederhana. Resep kentang. Makanan bahan dasar roti tawar. Cake nanas. Kue bahan dasar nanas. Kue berbahan dasar kentang. Resep masakan kentang.

Artikel resep kue bahan dasar kentang. Artikel resep bahan dasar kentang. Resep adonan dasar roti goreng. Kue nanas. Kue bahan dasar kentang. Resep fruit cake. Resep kentang panggang.

Makanan berbahan kentang. Makanan dari kentang. Resep bolu nanas. Resep makanan bahan dasar kentang. Kue berbahan dasar buah nanas. Masakan berbahan dasar kentang.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.